Harga Emas anjlok untuk hari ke-6 berturut-turut, mencatatkan level terendah baru sejak awal Maret setelah
Bank of Japan (BoJ) mengumumkan pembelian obligasi pemerintah Jepang (JGB) yang tidak terjadwal, dalam upaya untuk memperlambat lonjakan imbal hasil yang sedang berlangsung.
Aksi BOJ dilakukan setelah benchmark imbal hasil JGB 10-tahun naik 1 basis poin di awal Asia mencapai level tertinggi sejak September tahun lalu di 0,775%.
Merespon aksi BOJ, Pasangan matauang USD/JPY naik sebanyak 37 poin atau 0.24% pada level 149.720 saat penulisan. Sedangkan USDX naik sebanyak 30 poin atau 0.29% pada level 106.49.
Dipasar spot, harga emas melemah $15.60 atau 0.84% pada level $1,832.92 per ons, setelah capai tertinggi $1,848 dan terendah $1,831.
Hingga sesi Amerika malam ini, pasar emas dan global akan terfokus pada laporan Manufakturing PMI AS dan pidato Kepala The Fed Jerome Powell pada pukul 22.00 WIB.
Market Run:
XAUUSD
Last: 1,834.16
High: 1,848.85
Low: 1,831.02
USDX
Last: 106.50
High: 106.51
Low: 106.04
USDJPY
Last: 149.724
High: 149.815
Low: 149.441